1 Maret 2017

Minat Baca Rendah, namun Orang Indonesia Paling Aktif Bermedia Sosial


Kondisi minat baca bangsa Indonesia memang cukup memprihatinkan. Berdasarkan studi "Most Littered Nation In the World" yang dilakukan oleh Central Connecticut State Univesity pada Maret 2016 lalu, Indonesia dinyatakan menduduki peringkat ke-60 dari 61 negara soal minat membaca.

Indonesia persis berada di bawah Thailand (59) dan di atas Bostwana (61). Padahal, dari segi penilaian infrastuktur untuk mendukung membaca peringkat Indonesia berada di atas negara-negara Eropa.

Yang uniknya adalah, meskipun minat baca kebanyakan orang Indonesia rendah, namun orang-orang Indonesia dikenal sangat aktif dalam bermedia sosial. County Head Twitter Indonesia Roy Samungsong mengatakan, pengguna di Indonesia sangat aktif dibanding negara lain. Dalam setahun, kicauan dari Tanah Air menembus angka miliaran.

Hal ini tentu bisa menjadi renungan bagi kita semua, jangan-jangan hal inilah yang menjadikan orang-orang Indonesia sebagai konsumen yang empuk untuk info provokasi, hoax dan fitnah.

Apakah kita termasuk konsumen dari info-info hoax tersebut, atau justru yang paling sering like dan share hoax tersebut?

Sumber:
Kompas: Minat Baca Indonesia Ada di Urutan ke-60 Dunia
Detik: Indonesia Negara Paling 'Cerewet' di Dunia
Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Lisensi Creative Commons
Konten di dalam situs ini yang berasal dari penulis pribadi berada di bawah lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional.

Konten lain yang penulis sadur dari sumber lain memiliki hak cipta dari masing-masing pembuatnya.
IP